Wabup Syah Nata Kukuhkan Anggota Baru Pramuka Gugus Depan 01.001-01.002 Pangkalan MAN I Trenggalek

    Wabup Syah Nata Kukuhkan Anggota Baru Pramuka Gugus Depan 01.001-01.002 Pangkalan MAN I Trenggalek
    Wakil Bupati Trenggalek Syah Muhamad Natanegara dalam acara pengukuhan anggota baru pramuka pangkalan MAN I Trenggalek

    Trenggalek - Wakil Bupati Trenggalek Syah Muhamad Natanegara secara resmi mengukuhkan anggalota baru Gerakan Pramuka Gugus Depan (Gudep) 01.001-01.002 pangkalan MAN I Trenggalek, Jumat (29/7/2022) siang.

    Usai pengukuhan tersebut, Syah sapaan akrabnya mengatakan, jika dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini.Serta mengharapkan gerakan pramuka bisa menjadi kawah candra dimuka untuk menerpa bagi anggota baru menjadi pribadi yang lebih baik.

    " Kami menitipkan generasi penerus bangsa ini kepada guru agar bisa menyelesaikan pendidikan dengan baik sebagai modal dalam menggapai cita - cita, " ucapnya.

    Syah menuturkan, perlu kiranya ada pengawalan, karena rentang usia anak mempunyai rasa kengintahuannya cukup tinggi akan sesuatu hal yang baru.Sehingga, harus ada pengawalan terhadap prilaku yang menyimpang.

    " Dari SMP ke SMA/MA ada masa transisi perubahan.Menginjak remaja perlu dikawal sehingga siswa baru di sekolah ini bisa menjadi yang baik.Pada usia ini, anak mulai suka dengan lawan jenis, " imbuhnya.

    Selanjutnya, dia menyampaikan, alasan lengawal yang dimaksudkan, karena di Trenggalek darurat pernikahan dini." Generasi muda itu harus fokus belajar dan fokus menggapai cita - cita, " tutupnya(ags).

    trenggalek
    Agus Riyanto

    Agus Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Calon Sekda Trenggalek Sisakan Tiga Nama

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Prosesi Adat Ngitung Batih di Dongko,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand

    Ikuti Kami